Satu bulan

Satu bulan yang lalu setelah kejadian penikaman ketua asrama, kini David, Riko, Beni, Lierra dan Viona semua orang menjaga jarak satu sama lain. Bukan apa-apa hanya saja mereka butuh waktu untuk saling mengerti tentang keadaan yang sebenarnya.

Saat ini David berada di perpustakaan kampus, dan Anton berlari menemui David.

"Syukurlah, Ketua asrama kita sudah pulang dari rumah sakit" ucap David menanggapi seseorang.

"Tapi Vid, ketua asrama lupa dengan kejadian yang dia alami."

"Itu wajar Ton, dia mengalami hal yang sangat berat dalam hidupnya. Ada baiknya dia melupakan kejadian yang mengerikan."

"Vid, Lo gak apapa?"

"Emang gue kenapa Ton?"

" Enggak, kayanya sebulan ini Lo jarang tidur malam, keliatan banget dari mata Lo yang lelah"

"Gue baik baik aja Ton, jangan khawatir"

"Syukurlah"