Butuh waktu sekitar tiga sampai empat jam berkendara dari Kota Bin menuju pedesaan tempat panti asuhan itu berada.
Semula ia berpikir ini akan membosankan, tapi ketika ia mengambil ponselnya dan membuka sebuah forum pendidikan secara acak untuk dibaca, Xiang Huai berkata, "Apakah kamu tahu apa itu dugaan Hodge?"
Xue Xi berhenti sejenak dan menjawab, "Ini adalah metode ampuh untuk mempelajari bentuk dari subjek yang rumit. Ide dasarnya adalah bertanya seberapa jauh kita bisa pergi. Kita bisa membentuk shape dari target yang ditentukan dengan menyusun potongan geometri sederhana..."
Xiang Huai dan Xue Xi memulai serangkaian diskusi tentang pertanyaan ini.
Satu jam kemudian, Xiang Huai yang berbicara dengan percaya diri tiba-tiba menghentikan perkataannya. Xue Xi bingung. "Kenapa kamu diam? Apakah pemikiran logismu terhenti?"
"Bukan begitu."
Xiang Huai tetap mengemudi. "Aku sedikit haus saja."
Xue Xi: "…"
Xiang Huai melanjutkan perlahan, "Ada air di sana."