Berhati-hatilah ketika dia menunjukkan bekas lukanya.
Membutuhkan lebih banyak keberanian untuk melepas baju zirah, daripada memakainya.
-J. Strelou-
*************
"Jangan khawatir, pasanganmu hanya akan memberi mereka satu atau dua nasihat," kata Collin dengan nada santai, kemudian ia menghadap resepsionis hotel dan memberikan senyum manisnya kepada wanita di depannya.
Dan entah bagaimana kata 'nasihat' sama sekali tidak cocok dengan kepribadian Draghar. Aurora merasa akan lebih dari sekedar 'nasihat' yang akan diterima oleh tiga lycan itu.
Sementara itu, Aurora tidak mengerti bagaimana Collin bisa begitu genit dengan resepsionis di depannya.
Dia tahu bahwa beta tersebut hanya berusaha bersikap ramah, tetapi ada sesuatu yang lebih dalam cara dia berbicara dengan resepsionis itu.
Di sisi lain, Aurora sudah bisa merasakan perbedaan yang besar antara orang-orang di kawanannya dengan kawan Draghar.