Membunuh Count

Memang ada jalur rahasia.

Namun, Rosalind tidak menyangka bahwa jalur itu berada di perapian.

Dia batuk, mungkin untuk yang kesepuluh kalinya sejak mereka mulai merangkak di dalam… terowongan ini. Hanya cukup untuk satu orang kecil, sehingga Fraunces harus masuk pertama, kemudian Leonardo yang memberi tahu Fraunces harus kemana, dan terakhir Rosalind. Untungnya, baik Rosalind dan Fraunces memiliki tubuh yang kecil dan Leonardo masih muda, sehingga, dia bisa masuk sempurna ke dalam ruang itu.

"Ke kanan," kata Leonardo. "Lalu… itu saja."

"Itu saja?" tanya Fraunces. Dia sudah mengeluh sejak mereka mulai merangkak di… ruang sempit ini.

"Lurus… kita seharusnya sampai dalam sekejap."

"Mengapa tempat ini begitu… jauh padahal pintu masuknya hanya di ruangan sebelah?" tanya Fraunces.

Pintu masuk itu hanya dua ruangan dari kamar Count.

"Ini tidak dibuat untuk manusia," kata Leonardo. "Tapi untuk anjingku."

"Anjing?"

"Dia sudah meninggal dua tahun lalu."