Bab 13: Saya Ingin Melunasi Beberapa Hutang

"Oh, kau merasa lebih tinggi dariku?" Ji Feng Han menanya kepada pelayan itu.

Pelayan itu sadar akan kesalahannya. Dia segera berlutut dan sujud ke Ji Feng Han. "Nyonya Muda Ketiga, tolong maafkan saya." Sampai sujud yang kedua, dia berhenti.

"Eh, kenapa kamu berhenti? Sujud lagi." Ji Feng Han tertawa kecil.

Pelayan itu merasa canggung. Biasanya, ketika seorang pelayan menggunakan metode ini, Nyonya Muda Ketiga akan menjadi lunak hati dan segera mengikuti keinginan mereka. Tapi hari ini, semuanya salah. Nyonya Muda Ketiga tidak bersikap biasanya dan bahkan dia ingin pelayan itu sujud lagi.

"Apa? Berhenti sekarang? Lalu pergi sana. Pergi dan kabari majikanmu. Jika dia ingin bicara denganku, suruh dia datang kemari." Ji Feng Han menggunakan kata-kata kasar.

"Nona Muda, Anda tidak seharusnya berbicara seperti itu." Xiao Li menutup mulut Ji Feng Han menggunakan tangannya.

Ji Feng Han menarik tangan Xiao Li. "Oke, oke. Saya akan berhati-hati."

"Apa yang kamu tunggu? Pergi sana." Ji Feng Han berteriak kepada pelayan itu.

Pelayan itu merasa takut dengan Nyonya Muda Ketiga yang baru segera bangun dan berlari keluar dari halaman Ji Feng Han.

"Nona Muda, Anda benar-benar tidak ingin pergi ke Nyonya Kedua?" Xiao Li bertanya.

"Ya. Lupakan saja itu. Namun, ayo kita ke nenek tua itu. Saya ingin menyelesaikan beberapa hutang." Ji Feng Han tersenyum lebar.

Xiao Li menghela nafas. Nyonya Mudanya menjadi semakin aneh. Tapi dia Nyonya Mudanya. Biarkan saja dia melakukan apa yang ingin dia lakukan.

Ji Feng Han meninggalkan halamannya dan pergi ke halaman Nyonya Tua Ji. Pelayan yang menjaga pintu masuk melihat Ji Feng Han dan menghentikannya.

"Nyonya Muda Ketiga, apa yang Anda lakukan di sini?" Pelayan itu bertanya.

"Saya ingin bertemu Nyonya Tua. Saya ingin berbicara tentang sesuatu." Ji Feng Han menyampaikan tujuannya datang ke sini.

Pelayan-pelayan itu saling melihat satu sama lain. Mereka tahu bahwa Nyonya Tua Ji tidak terlalu menyukai Nyonya Muda Ketiga. Jadi, mereka merasa bahwa Nyonya Tua Ji tidak akan mau bertemu dengan Nyonya Muda Ketiga.

"Apa? Kalian tidak ingin menyampaikan permintaan saya?" Ji Feng Han menatap tajam ke pelayan-pelayan itu.

"Tunggu sebentar, Nyonya Muda Ketiga. Saya akan kabari Nyonya Tua tentang Anda." Salah satu pelayan merasa takut setelah ditatap tajam oleh Ji Feng Han.

Ji Feng Han segera tersenyum. Dia menunggu sebentar. Setelah itu, pelayan yang masuk untuk menyampaikan kedatangannya kembali.

*** Novel ini adalah karya w e b n o v e l. c o m. Jika tidak membaca novel ini di w e b n o v e l .c o m, maka itu telah dicuri. Ini membuat hati saya hancur ketika seseorang mencuri kerja keras saya. Bagi yang membaca novel saya di situs lain selain w e b n o v e l .c o m, bisa pertimbangkan untuk membacanya di situs asli? Sebagai dukungan Anda kepada saya. Terima kasih, dari penulis yang tak tahu malu, ZerahNeko***

Proofreader: haibara9369