Song Yan tidak menjawab, dia menatap makam itu sebelum berbalik untuk menatap Fu Yu Shen. Dengan tangan di atas kepala, ia mencoba melindungi dirinya dari basah karena hujan, tetapi tentu saja, dengan hujan yang deras hal itu menjadi sesuatu yang mustahil baginya, desahan kesal lepas dari bibirnya sebelum ia menunjuk ke makam dan berkata, "Ayo bergerak, aku rasa hujan ini tidak akan berhenti dalam waktu dekat. Jadi, lebih baik kita masuk ke dalam makam itu secepat mungkin."
"Ya, aku yakin pasti akan jauh lebih baik," Fu Yu Shen mendengus dalam hati, melompat dari lubang api langsung ke bawah tebing, tentu saja, akan jauh lebih baik dari pada basah kuyup di bawah hujan. Tentu dia memiliki banyak keluhan di dalam hatinya tetapi tidak ada yang bisa Fu Yu Shen lakukan tentang situasi saat ini, dia masih membutuhkan bantuan Song Yan!