Bab 431; Bunuh aku jika kau berani....

....."Aku menganggapmu seperti keluarga, seperti seorang wanita yang akan kuhormati sebagai sosok ibu, beraninya kau merencanakan tipu daya terhadapku?" Huo Shen marah karena orang-orang yang telah ia perlakukan dengan tulus ternyata menipu perasaannya, mereka menggunakan itu sebagai kartu as untuk menghancurkannya.

Jika bukan karena Su Wei Wei, dia mungkin sudah mati sekarang, atau dalam situasi serupa di tempat yang tidak diketahui siapa pun. Bagaimana dia berani? Dan dia masih berkata dia tidak berbuat salah.

Obat yang baru saja disuntikkan penjaga ke dalam tubuhnya mulai bereaksi dan dia bisa merasakan rasa sakit yang intens seperti tulangnya digigit perlahan-lahan.

"Bunuh aku kalau kau berani, kau monster! Bunuh aku!" Sungguh terlalu menyakitkan untuk bisa berpikir jernih.