[Rekomendasi Musik: Salvatore, Versi Biola oleh Joel Sunny.]
Swan terus menatap perapian dan bergumam, "Dewi, jika kehadiranku hanya akan membawa malapetaka bagi orang lain, maka akhiri aku sekarang, lemparkan aku ke dalam lubang api neraka jika itu yang aku pantas terima."
"Jika Engkau memaafkan dosaku, maka berikanlah kepadaku kekuatan untuk menyelamatkan setiap orang yang aku cintai. Engkau pernah berkata padaku bahwa aku adalah putriMu. Engkau juga berkata bahwa aku adalah seorang Santa," Swan menutup matanya, dan mengeluarkan air mata dari sudut matanya. Akhirnya, ia menggabungkan tangannya dalam posisi berdoa dan berkata, "Dewi, aku, Swan dari Holy Achate, berdoa dengan seluruh hatiku agar Engkau mengizinkan aku memperbaiki kesalahanku. Aku tahu bahwa aku tidak sempurna, dan aku tidak akan pernah sempurna. Berikanlah aku cahaya sucimu, dan biarkan aku mengubah hasil dari kesialan ini."
…
…
…