Lalu lintas sibuk di jalan. Sebuah sepeda motor roda tiga kecil terlihat melesat di antara mobil-mobil.
Tak lama, Tang Hao sudah mendekati Taman Langit Azure.
Dia hendak belok ketika sebuah mobil datang dengan kecepatan tinggi dari sisinya dan hampir menghantamnya. Beruntung refleks Tang Hao cepat sehingga dia berhasil menghindar tepat pada waktunya.
"Sialan! Kamu enggak punya mata ya?" Tang Hao mengumpat. Dia menatap mobil itu tajam dan bersiap pergi.
Mobil Audi hitam itu berhenti mendadak. Kaca jendela mobil turun dan seseorang melihat keluar.
Itu adalah seorang pemuda di pertengahan usia dua puluhan. Rambutnya disusun sempurna dengan mousse dan bersinar di bawah sinar matahari siang yang terik. Dia memakai kacamata bingkai emas dan terlihat berwibawa.
Namun, kata-kata yang keluar dari mulutnya menunjukkan asal usulnya.
"Sialan, lu tolol ya? Nyetir gimana sih lu? Sampe motor roda tiga rongsokan aja enggak bisa dibawa bener. Bego amat!