```
"GRRRRR!!!"
Saat makhluk buas menggeram dan menggonggong pada Rey, ia tak bisa menahan senyum kecilnya.
'Yah, itu tidak membutuhkan waktu yang lama...' Pemikirannya mulai menyimpang.
Monster di depannya terlihat seperti monyet—tidak, lebih seperti simpanse—tapi ada beberapa perbedaan kunci yang membuatnya menonjol.
Pertama, ia memiliki rambut putih yang menutupi seluruh tubuhnya. Kedua, kulit abu-abunya yang pucat dan mata biru terang tentunya sangat tidak mirip dengan primata.
Akhirnya, meskipun ukurannya sebesar manusia biasa, karena sedang jongkok dengan posisi berjalan empat kaki, ia tampak lebih pendek daripada Rey.
'Kurasa yang terakhir ini cukup sesuai dengan monyet, ya?'
Monster di depannya memiliki rahang yang sangat tajam, seakan milik karnivora, dan mata biru terangnya hanya memancarkan kebencian yang murni.
Namun demikian, meski begitu Rey menemukan dirinya tenang dalam menilai situasi.