Insiden Penginapan [Pt 2]

"Oi, oi, oi… tapi, apakah kau melihatnya?"

Saat sembilan siswa berjalan menjauh dari resepsi, mereka tidak bisa menghindari suara ribut yang dikarenakan percakapan dari para Petualang di dekat mereka.

Jarang sekali melihat pria dewasa begitu antusias, tapi itu hanyalah bukti dari topik menarik yang mereka bicarakan.

"Tentu saja! Kau tidak ada di sana, kan?" Seorang pria botak, dengan mudah menjadi yang tertinggi dalam grup, tersenyum lebar saat ia berbicara kepada seorang pria lebih kurus di kelompok itu.

"Ya… aku sedang dalam Misi."

Respons datar pria kurus tersebut jelas menunjukkan bagaimana ia menyesali keputusannya untuk pergi.

Misinya mungkin juga berakhir dengan sia-sia.

"Benda itu sangat besar, aku beritahu kau!" Orang lain dalam grup lima orang itu berseru.

"Benar? Sangat besar! Itu pertama kalinya aku melihat Monster Tingkat-A dalam hidupku."

"Tak percaya mereka menangkap sesuatu seperti itu."