Keeley merasa cukup tertekan di Hari Valentine. Cinta berhembus di seluruh kampus dan dia tidak bisa menahannya. Dia juga belum membalas pesan dari Aaron selama beberapa hari, yang hanya menambah suasana hatinya menjadi buruk.
Jika dia ada di sini, mungkin dia akan mengajaknya makan malam dan mengejutkannya dengan rayuan manis yang seharusnya tidak terasa manis tapi menjadi manis karena datangnya dari seseorang yang sekeras es batu sepertinya. Tidak, dia harus berhenti memikirkan tentangnya! Aaron sudah bukan pilihan lagi.
Hari itu terasa sangat panjang dengan melihat gadis-gadis lain membawa bunga, boneka beruang, dan kotak cokelat sambil bergosip tentang pacar-pacar mereka.