Haaahhh... hari yang membosankan...

*Ketuk* *Ketuk* *Ketuk*

"Masuk."

Selir Allura memerintah dan seorang pelayan masuk ke kamarnya.

"Nyonya Allura, pakaian Anda sudah bersih, apakah saya harus menaruhnya ke dalam lemari pakaian Anda?" Pelayan itu bertanya saat ia masuk ke kamar sambil menyeret meja yang memiliki beberapa pakaian di atasnya.

Allura mengangguk dan pelayan itu berjalan menuju lemari pakaian.

Sementara pelayan itu melakukan segalanya, Allura menontonnya dengan mata bosan. Pelayan itu sudah terbiasa dengan tatapan seperti itu; karena itu, dia tidak terlalu terpengaruh dan terus melakukan pekerjaannya dengan terampil.

Setelah pelayan itu selesai dengan pekerjaannya, dia membungkuk, namun, tepat saat dia hendak pergi,

"Tunggu," Allura memerintah.

"Ya, Nyonya Allura?"

"Saya mendengar Rue putus dengan pacarnya, benarkah itu?" Allura bertanya sambil matanya berbinar.