Mengancurkan Reputasi Seseorang

Semua orang terdiam.

Ekspresi dingin dan datar Zaha pecah menjadi kemarahan dan rasa jijik murni.

“Memangnya kau pikir kau siapa? Wangfei telah berbaik hati memberimu peringatan dan kau memiliki keberanian untuk berteriak padanya?” Zaha menggeretakkan giginya.

Pria itu melanjutkan, dengan kata-kata yang membuat orang kaget. “Jika terserah padaku, aku pasti akan menyuruh penjaga membawamu agar kau menerima seratus kali hukuman cambuk!”

Semua orang tidak menyangka Zaha Serpentes sanggup bicara dengan nada setajam dan sekejam itu. Termasuk Harriet yang membuka mulutnya lebar begitu ia masuk ke dalam ruangan pesta. Ia terkejut, namun keterkejutannya positif.

Ia mendongak pada Liam yang yang menyeringai dengan penuh ketertarikan, dan keduanya saling menatap pada satu sama lain.