Bella merasa hidupnya sebagai seorang wanita sudah mencapai kategori sempurna. Mungkin belum sampai seratus persen tapi ia sudah memiliki pekerjaan yang menghasilkan uang per bulan sangat banyak. Jauh di atas Upah Minimum Provinsi. Berkali lipat malah. Ia juga kini bersiap ke luar negeri. Rasheed sudah menghubunginya dan meminta ia bersiap untuk bertemu pria itu di Shanghai. Wowww…. Melalui biro agen tertentu, Bella sudah diuruskan visa dan paspor pula untuk keberangkatannya sebentar lagi ke Cina.
Dan tak hanya itu sebetulnya. Hal membahagiakan lain adalah ia juga memiliki seorang kekasih yang baik dimana sudah tiga bulan ini mereka hidup bersama. Jayat sejauh ini santun dan pengertian serta selalu mendengarkan segala keluh kesah Bella. Walau secara ekonomi Bella lebih berkecukupan, pria itu masih kadang-kadang membelikannya sesuatu. Hubungan sex mereka juga sejauh ini lancar.